B U K I T T I N G G I
detail news

26 Aug,2017 11:08

Kembai Raih Prestasi Nasional, Walikota Ramlan Terima Penghargaan BAZNAS AWARD 2017

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias, SH kembali menerima Penghargaan Nasional. Kali ini dibidang pengelolaan zakat,  Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) memberikan penghargaan kepada kepala daerah, baik Gubernur maupun Walikota / Bupati pendukung program Kebangkitan Zakat. Walikota Ramlan Nurmatias dianugerahi BAZNAS AWARD 2017 dengan kategori “Penghargaan Khusus Walikota Pendukung Kebangkitan Zakat” yang diserahkan langsung oleh Kepala Baznas Pusat Prof.Dr.H.Bambang Sudibyo, MBA, CA pada malam penganugerahan Baznas Award bertempat di Aula HM.Rasjidi Kementerian Agama RI - Jakarta, Jumat (25/8).

Dari tiga orang Walikota penerima Baznas Award 2017 di kategori ini, Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias merupakan urutan pertama yang setelah itu diraih oleh Walikota Bekasi dan Walikota Dumai.

Ketua Baznas, Bambang Sudibyo mengatakan, Baznas Awards ini merupakan kegiatan kali pertama yang diselenggarakan dan merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati HUT ke 72 Republik Indonesia bertajuk “Zakat Untuk Indonesia”.

“Saya berharap kegiatan berskala nasional ini memberi dampak positif untuk terus menginspirasi dan mendukung program kebangkitan zakat di Indonesia dan bahkan dunia,” ujarnya.

Terpilihnya Walikota Bukittinggi sebagai penerima Baznas Award ini karena telah memenuhi dari indikator penilaian yang ditetapkan oleh Baznas pusat yang meliputi aspek regulasi, aspek pendanaan dan fasilitas terhadap pengeloaan zakat yang selama ini diberikan oleh walikota.

Walikota Ramlan berterima kasih atas penghargaan yang diberikan Baznas, menurutnya penghargaan  ini tidak lepas dari kerjasama yang dibangun antara Pemko dengan Baznas Bukittinggi sendiri maupun semua unsur terkait.

”Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras semua elemen tentunya, termasuk masyarakat kota Bukittinggi yang telah mempercayakan Baznas sebagai wadah penghimpun zakat, dan diharapkan dengan penghargaan ini dapat hendaknya memotivasi dalam pengembangan dan pengelolaan zakat bagi jajaran Baznas Bukittinggi dan kita akan tetap mendorong pengusaha, pedagang dan masyarakat serta ASN di Kota Bukittinggi untuk menyalurkan zakatnya ke lembaga resmi Baznas Bukittinggi,” kata Walikota Ramlan.

“Khusus jajaran ASN dilingkungan Pemko Bukittinggi yang atensinya cukup tinggi terhadap penyerahan zakat melalui Baznas, kalau yang selama ini hanya penyalurannya ada yang 1 sampai 1,5 persen, kedepannya dihimbaua agar dapat disalurkan 2,5 persen zakat penghasilannya melalui Baznas Bukittinggi,” tambah Ramlan.

Pada penerimaan Baznas award ini Walikota turut didampingi oleh Ketua Baznas Bukittinggi Prof.Dr.H.Abdur Rahman Ritonga, MA. Malam penganugerahan  Baznas ini juga dimeriahkan dengan pagelaran seni budaya reliji nusantara seperti marawis, angklung serta mars dan jingle zakat dengan pembawa acara Peggy Melati Sukma. (ylm)