B U K I T T I N G G I
detail news

26 Jul,2017 00:07

Walikota Lepas 295 Calon Jemaah Haji Bukittinggi

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias, bertempat di Auditorium Perpustakaan Bung Hatta Gulai Bancah Bukittinggi melepas 295 Calon Jemaah Haji (CJH) Bukittinggi secara resmi, Senin (24/7).

Kepala Kantor Kementerian Agama Bukittnggi, Abrar Munanda melaporkan calon jemaah haji Bukittinggi tahun 1438 H berjumlah 295 orang  yang terdiri dari 122 jemaah laki – laki dan 173 jemaah perempuan.

“sebelumnya terdaftar 298 orang CJH namun karena alasan kesehatan 3 CJH batal berangkat, tercatat jemaah termuda atas nama Siti Syarah Neldi dengan usia 21 tahun sedangkan jemaah tertua atas nama Muchtar Koto Nurdin dengan usia 81 tahun ” jelasnya.

Kakan Kemenag menjelaskan, CJH Bukittinggi tergabung pada kloter 7 embarkasi Padang, bersama Jemaah Bengkulu dan Padang. Para Jemaah didampingi oleh 4 pembimbing haji, 3 orang tim kesehatan dan dipimpin ketua kloter Nelson.

“Calon Jemaah Haji berangkat menuju Padang tanggal 4 Agustus jam 07.00 Wib dan akan dilepas Walikota di halaman Kantor Badan Keuangan. Tiba di Padang CJH akan dichek kesehatannya, dan pada Sabtu 5 Agustus sekitar pukul 03.00 Wib CJH berangkat menuju Madinah,” jelas Abrar Munanda.

Diinformasikan penginapan CJH di Madinah berada di daerah Markaziyah, sekitar 600 meter dari Masjid Nabawi. Sedangkan di Mekkah Al Mukarramah CJH menginap di Azziziyah sector 4, tepatnya di hotel Al Hasymiyah Al Aziziyah dengan nomor hotel 402, sekitar 2 – 3 Km dar Masjidil Haram namun difasilitasi bus.

Walikota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias mengungkapkan, ibadah haji adalah panggilan, kesempatan beribadah haji ini harus dimanfaatkan sebaik – baiknya.

“luruskan niat untuk beribadah kepada Allah SWT. Kami lepas CJH dengan doa dan tolong juga doa kan Bukittinggi ini. Jaga kesehatan dan kesabaran selama beribadah di tanah suci. Semoga menjadi haji yang mabrur,” ujar Walikota Ramlan.

Walikota juga berharap 24 ASN yang berangkat haji pada tahun ini dapat bekerjasama dengan pembimbing haji dan tim medis untuk mendampingi para jemaah selama di tanah suci.

Sementara itu, menurut jadwal para jemaah haji nantinya akan kembali ke tanah air pada tanggal 14 September 2017 mendatang. (ylm)