B U K I T T I N G G I
detail news

01 May,2017 17:05

WALIKOTA RAMLAN TINJAU MASYARAKAT GORO BUKA JALAN BARU

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias didampingi Sekretaris Daerah Yuen Karnova beserta Kepala OPD dilingkungan Pemko Bukittinggi  melakukan peninjauan langsung dan gotong royong bersama masyarakat dalam rangka pembukaan jalan baru di Gurun Tanjuang  Kelurahan Pakan Kurai Kecamatan Guguak Panjang, Senin (1/5).

Dalam peninjauan tersebut Walikota memberikan apresiasi yang tinggi kepada masyarakat, mengingat pada tanggal tersebut adalah hari libur nasional namun dimanfaatkan oleh warga untuk gotong royong bersama membangun jalan dan bahkan masyarakat bersedia menyumbangkan tanahanya untuk pembangunan jalan.

“ masyarakat ingin Bukittinggi lebih baik dan dengan melihat kehadiran warga masyarakat menandakan partisipasi manunggal meningkat Begitupun kepada warga yang telah bersedia menyumbangkan tanahnya untuk dijadikan jalan, kami berterima kasih untuk itu,” ungkap Ramlan.

Kehadiran Walikota dan Ka.OPD membuat warga antusias untuk menyampaikan keinginannya guna memperbaiki sarana dan prasarana khususnya sarana jalan lingkung dan perbaikan drainase sampai kepada pengadaan lampu penerangan jalan di kelurahan Pakan Kurai, hal ini disambut baik oleh Walikota dan dimintakan untuk segera dikaji dan ditindak lanjuti secepatnya oleh OPD terkait.

Sementara itu Tomi Lurah Pakan Kurai menjelaskan, proyek pokok Manunggal Sakato ke XV tahun 2017 ini ada dua yakni Membuat Lapangan Serba Guna dan Pembukaan Jalan Baru serta satu proyek tambahan.

“tahun ini proyek pokok kita ada dua, yakni membuat Lapangan Serbaguna dan Pembukaan Jalan yang lebih kurang 200 meter dan merupakan hibah dari masyarakat, sedangkan proyek tambahan, pengecoran jalan di RW IV RT II, dan semua kegiatan tersebut mendapat dukungan penuh dari masyarakat, “ terangnya.

Selain di Kelurahan Pakan Kurai sejak dicanangkannya oleh Walikota Ramlan Nurmatias pada tanggal 18 April yang lalu, saat ini masih berlangsung Manunggal Sakato pada 23 Kelurahan lagi di Bukittinggi yang akan berakhir pada tanggal 18 Mei 2017 mendatang dengan 39 proyek pokok dan 51 proyek tambahan yang masing – masing kelurahan didukung dengan dana Rp.50 juta yang tujuannya untuk menggali seluas-luasnya partisipasi dan swadaya masyarakat dalam berbagai kegiatan pembangunan serta menimbulkan semangat kegotong-royongan di tengah masyarakat. (ylm)