B U K I T T I N G G I
detail news

29 Apr,2017 11:04

Tim Forikan Provinsi Sumbar Verifikasi Forikan Kota Bukittinggi

Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Bukittinggi dinilai tim Forikan Propinsi Sumatera Barat, Jum’at (28/4). Penilaian tersebut merupakan rangkaian kegiatan penilaian untuk Kabupaten dan kota oleh Tim Forikan Sumbar yang masuk nominasi dalam mensosialisasikan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) yang menjadi program Nasional.

Ketua Forikan Kota Bukittinggi Ny.Yesi Ramlan yang didampingi Kadis.Pertanian Ir. Melwizardi dan Feni dari Kabid PAUD Disdikbud Kota Bukittinggi saat mendampingi Tim Penilai Propinsi mengatakan, ”kedatangan tim kali ini adalah untuk melihat secara langsung dan memverifikasi hasil pemaparan yang kita lakukan minggu lalu di Padang, dari tiga kategori yang dilombakan ternyata Bukittinggi masuk nominasi kedalam 6 besar, kategori tersebut yakni kelembagaan Forikan, Paud terintegrasi dan rumah makan yang menyajikan pangannya serba ikan,” sebut Yesi.

“untuk kategori rumah makan serta PAUD terintegrasi yang diikutkan lomba ke tingkat Propinsi merupakan hasil seleksi dari tim Forikan tingkat kota, kita memilih Rumah Makan Sinar Ombilin karena memang 80 persen dari sajian pangannya berbahan ikan, sedangkan untuk PAUD diwakili oleh TK Pembina karena memang di TK Pembina sebagai sekolah yang tingkat konsumsi ikannya cukup tinggi,” tambahnya.

Ketika ditanya wartawan tentang kesulitan dalam penerapan program “Gemarikan” ini, Yesi mengatakan tidak ada kendala, karena gerakan makan ikan oleh masyarakat Bukitinggi saat ini sudah mencapai 34 Kg perkapita pertahun dan hampir menyamai propinsi yang 36 Kg perkapita pertahun. Hal ini akan terus ditingkatkan sosialisasinya karena ikan disamping punya nilai gizi yang tinggi ikan juga mudah diperoleh dan memiliki harga jual yang terjangkau, dan Bukittinggi tempat distribusi ikan terbanyak di Sumatera Barat, tambahnya.

“dari verifikasi yang dilakukan tim kita optimis, Kota Bukittinggi akan memperoleh hasil yang terbaik dalam lomba ini, karena kita memang telah mensosialisasikan Gemarikan jauh hari sebelum ini kepada masyarakat maupun sekolah disetiap kesempatan baik oleh tim kota, instansi terkait maupun camat dan lurah serta organisasi lainnya” terangnya.

Sementara itu salah seorang tim penilai Forikan Propinsi Sumbar mengatakan, ”kami melakukan kunjungan ke lokasi yang telah ditetapkan forikan Kota Bukittinggi, kita melihat dari dekat hasil ekspose dari ketua Forikan Kota Bukittinggi minggu yang lalu di Padang,” ujar Meri salah seorang tim juri dari Propinsi Sumatera Barat.

Menurutnya penilaian forikan ini dengan tujuan untuk meningkatkan konsumsi ikan di masyarakat, karena konsumsi ikan masih rendah di Sumatera Barat sedangkan ikan memiliki kandungan protein yang sangatlah tinggi dan bisa mencerdaskan otak, sebutnya. (ylm)