B U K I T T I N G G I
detail news

16 Mar,2017 10:03

KPKNL BUKA HASIL PENAWARAN LELANG BARANG MILIK DAERAH KOTA BUKITTINGGI

Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Bidang Pengelolaan Barang Milik Daerah Badan Keuangan Pemerintah Kota Bukittinggi dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bukittinggi, kemarin Rabu (15 Maret 2017) jam 10.00 wib melaksanakan pembukaan hasil penawaran lelang Barang Milik Daerah. Berbeda dengan tahun sebelumnya suasana Ruangan rapat lantai II Badan Keuangan tidak riuh oleh suara peserta lelang yang sahut-sahutan menyebut harga penawaran karena lelang kali ini dilaksanakan secara online melalui e-auction Ditjen Kekayaan Negara yang diakses melalui https://www.lelangdjkn.kemenkeu.go.id/

Pembukaan hasil penawaran lelang Barang Milik Daerah (BMD) ini dihadiri oleh pejabat lelang dari KPKNL Bukittinggi, Panitia Penjualan/lelang Barang Milik Daerah dan beberapa dari peserta lelang. Dari 13 paket yang dilelang, hanya 12 paket yang terjual dan diumumkan pemenang lelangnya karena 1 paket BMD berupa Micro Bus tidak ada penawaran. Barang Milik Daerah yang dilelang berupa : 1 paket Scrap/barang rongsokan Peralatan Mesin, 2 unit Micro Bus, 3 unit minibus, 1 ambulance, 2 unit kendaraan roda empat Mitshubishi L300, 2 unit Sepeda motor, 1 unit Truck sampah dan 1 unit Light Truck. Kepada Pemenang lelang akan diberitahukan melalui email peserta lelang sehingga pemenang lelang dapat melakukan pelunasan harga paling lambat 5 hari kerja sejak pengumuman pemenang.

Pemerintah Kota Bukitttinggi pertama kalinya melaksanakan lelang online dan hasilnya sangat memuaskan karena dari nilai hasil lelang barang milik daerah ini lebih besar dari nilai limit yang di tetapkan, nantinya dana ini akan masuk ke kas daerah, kemudian barang akan dihapuskan dari pencatatan daftar barang milik daerah.