B U K I T T I N G G I
detail news

18 Nov,2016 09:11

Kelompok Dasawisma Kecamatan MKS Ikuti Pellatihan

Sebanyak empat belas kelompok dasawisma yang ada di kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS) mengikuti pelatihan di aula kantor camat setempat. Pelatihan dilaksanakan pada hari Senin (14/11). Peserta dibekali pelatihan dengan tema mengolah sampah menjadi nilai ekonomis.

Camat MKS, Emil Achir, S.Sos memberikan sambutan dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran peserta yang dengan penuh semangat ingin menambah wawasan pengetahuan. Terutama para ibu-ibu yang tergabung dalam kelompok dasawisma. Pelatihan ini terlaksana dari gagasan Forum Kecamatan Sehat, ujar camat.

Adapun tujuan dilaksanakannya, selain menambah wawasan pengetahuan bagi kelompok, nantinya diharapkan kelompok dapat membentuk bank sampah dan mulai melakukan pengolahan sampah atau barang bekas menjadi sesuatu yang bernilai. Banyak cara untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga, lanjut camat, melalui pemanfaatan lahan pekarangan, hasil tanamannya dapat dikonsumsi untuk keluarga dan kelompok. Bagi kelompok yang tergabung dalam kelompok tani, apabila panen partai besar bisa dijual ke pasar, dari hasil penjualan dapat membantu ekonomi keluarga.

Narasumber yang diundang adalah Muhammad Ali, SPdI, MPd yang tergabung dalam Kotaku dan Forum Kota Sehat. Materi yang disampaikan berjudul “Merubah Sampah Menjadi Rupiah”. Hadir pada acara tersebut kasi Pemberdayaan Masyaakat dan Ekonomi kecamatan, ketua Pokja II, Pokja III, Pokja IV dan anggota Forum Kecamatan Sehat. Acara ini juga dikaitkan dalam rangka HKG PKK KB Kesehatan di kecamatan MKS.

Muhammad Ali menjelaskan bahwa manfaat dibentuknya Bank Sampah bisa mengurangi jumlah sampah ke tempat pembuangan akhir (TPA), mengurangi pencemaran udara akibat pembakaran sampah, menciptakan lingkungan bersih dan sehat. Setelah sesi pertama, sesi selanjutnya narasumber dari PKK kecamatan. Ketua Pokja II memberikan materi Administrasi Pencatatan dan Pelaporan.

Kelompok dasawisma yang ikut pelatihan terdiri dari Sembilan kelurahan. Kelurahan Campago Guguk Bulek 1 kelompok, Garegeh 2 kelompok, Campago Ipuh 2 kelompok, Koto Selayan 1 kelompok, Puhun Tembok 2 kelompok, Pulai Anak Air 1 kelompok, Manggis Ganting 1 kelompok, Kubu Gulai Bancah 1 kelompok dan Puhun Pintu Kabun 3 kelompok. (mks/kominfo).