B U K I T T I N G G I
detail news

09 Nov,2017 16:11

Delapan Kafilah Bukittinggi Masuk Final

Delapan Nomor yang diikuti Kafilah Kota Bukittinggi masuk final. Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias dan Wakil Walikota Bukittinggi berkesempatan melihat Kontingen Bukittinggi ke Pemondokan di Jalan Pattimura No. 6 Kelurahan Jawi-Jawi I Simpang Sianik, Kota Pariaman pada Rabu (08/11).

Menurut salah seorang Official, Jufrizal Khatib Batuah, delapan nomor itu antara lain Qira’at Saba’, Hifzil Quran 1 Juz dan Tilawah Putra, Hifzil Quran 10 Juz Putra, Khutbah Jumat dan Azan, Khattil Quran Hiasan Mushaf Putra, Khattil Quran Hiasan Mushaf Putri, Naskah Penulisan Naskah Al Quran Putri dan Tilawah Cacat Netra Putri. Dari hasil menuju babak final itu, Jufrizal berkeyakinan Bukittinggi masuk sepuluh besar.

Jufrizal mengakui, kondisi pemondokan untuk kontingen Bukittinggi sangat kondusif. Terlihat dilengkapi dengan AC dan kipas angin yang sangat memadai. Berikut keberadaan air bersih yang cukup. Bisa dikatakan tempat pemondokan kontingen Bukittinggi yang paling nyaman dan berada di satu tempat.

Sementara Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias idampingi Wakil Walikota Irwandi mengatakan sangat berbangga akan masuk nya delapan nomor tersebut ke babak finas. “Besar harapan kita, Bukittinggi akan masuk lima besar. Lebih baik dari hasil MTQ dua tahun lalu di Sawah Lunto. Bagi kafilah Bukittinggi yang jadi pemenang akan diberi reward Umroh. Kita juga berharap Bukittinggi bisa menjadi tuan rumah MTQ berikutnya. Terakhir Bukittinggi jadi tuan rumah MTQ pada tahun 1993. Untuk itu kita akan persiapkan lebih diri lebih keras.”

Wakil Walikota Irwandi sendiri sempat melihat langsung pelaksanaan lomba Khattil Quran Hiasan Mushaf yang diikuti kafilah Bukittinggi. Selaku ketua LPTQ, Irwandi akan berusaha lebih keras. Agar prestasi Bukittinggi semakin tahun semakin bagus. Apalagi jika kita berkesempatan jadi tuan rumah MTQ berikutnya, maka akan kita persiapkan lebih matang dari sekarang. (fika)