B U K I T T I N G G I
detail news

20 May,2017 16:05

Ny.YESI RAMLAN CANANGKAN GERNAS MANJUR, TANAMKAN KEJUJURAN PADA ANAK SEJAK DINI

Guna menanamkan nilai – nilai kejujuran kepada anak sejak dini, ratusan siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) mengikuti gebyar Gerakan Nasional Pembelajaran Aku Anak Jujur (Gernas Manjur) dalam bentuk kegiatan parenting lomba mewarnai orang tua dan anak di Taman Monumen Proklamator Bung Hatta Bukittinggi.

Gernas Manjur yang dilaksanakan serentak se-Indonesia pada tanggal 20 Mei 2017 dengan tema “Melalui penguatan pendidikan karakter anak usia dini, kita songsong lahirnya generasi cerdas berintegritas” selaras dengan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), untuk tingkat Kota Bukittinggi dicanangkan oleh ketua HIMPAUDI Ny.Yesi Ramlan pada Sabtu (20/5).

Juga terlihat dihadiri oleh Ketua GOW Kota Bukittinggi Ny.Khadijah Irwandi, Kadis.Pendidikan dan Kebudayaan, Kadis Pustaka dan Arsip serta Kepala PAUD se-Kota Bukittinggi.

Panitia pelaksana Nofeni mengatakan, kegiatan yang diikuti oleh ratusan siswa PAUD se-Kota Bukittinggi ini dalam kegiatan lomba parenting mewarnai diperbolehkan anak bekerjasama dengan orang tua masing – masing. Kita mengharapkan dengan demikian akan tertanam sikap jujur pada anak, kegitan ini dilaksanakan di taman Monumen Proklamator Bung Hatta agar  anak lebih mengenal sosok Bung Hatta.

“Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah menanamkan sikap jujur kepada anak dan pengenalan tokoh proklamator dengan mengikutsertakan peran orang tua dan guru, “ ujar Nofeni.

Sementara itu ketua HIMPAUDI Bukittinggi Ny.Yesi Ramlan menilai pentingnya penanaman nilai kejujuran kepada anak sejak dini. "Kita harus senantiasa mensosialisasikan mengenai kejujuran yang dimulai sejak anak usia dini, kita terapkan kepada mereka dalam berbagai aspek kehidupan," katanya.

Gernas Manjur disamping menanamkan nilai – nilai kejujuran pada anak juga merupakan suatu upaya dalam menyiapkan anak – anak bangsa kita menjadi anak – anak yang sehat, cerdas, berakhlak baik dan anak – anak yang mempunyai cita – cita tinggi, ujarnya.

Selanjutnya Yesi menyampaikan, “ketika kita kecil orang tua sangat yakin bahwa lingkungan akan menjaga kita, namun saat ini jauh berbeda lingkungan anak – anak menjadi sangat menakutkan, untuk itu marilah kita sama – sama menjaga mereka dari predator – predator lingkungan yang menakutkan tersebut, karena mereka anak – anak yang akan mengalami masa bonus demografi pada 20 atau 30 tahun mendatang dan meraka adalah anak  anak yang akan melanjutkan generasi kita,’ tambahnya.

Kegiata ini dilaksanakan di Taman Proklamator ini juga dalam rangka memberikan pelajaran kepada mereka agar mereka lebih mengenal tokoh Proklamator Bung Hatta yang lahir di Bukittinggi seorang yang jujur, santun dan cinta tanah air. “ saya harapkan kepada ibu – ibu PAUD agar memasukkan kedalam kurikulum pembelajaran tentang Bung Hatta agar anak – anak bisa menteladai sikap Baik Bung Hatta,” harapnya. (ylm)