B U K I T T I N G G I
detail news

24 Jul,2016 00:07

ABTB Gelar Lomba Penyelenggaraan Jenazah Antar DDS

Petugas penyelenggara jenazah ditengah masyarakat akhir-akhir ini dirasakan semakin sulit ditemukan, sementara masyarakat sangat membutuhkan disaat terjadinya musibah yang tidak bisa diduga kapan akan terjadi. Untuk mempesiapkan tenaga yang terampil dan berani melakukannya, setiap MDTA yang ada melatih anak-anak didiknya dan ditampilkan pada saat kegiatan didikan subuh ( DDS ) yang digelar setiap Minggu pagi di Masjid dan Mushalla. Dalam rangka memberikan motivasi dan mencari yang terbaik, Minggu( 24/7 ) pemerintah kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh ( ABTB ) menggelar lomba yang berlangsung di Mesjid Al Hanif kelurahan Sapiran dan diikuti kelompok DDS utusan delapan kelurahan.



Camat ABTB diwakil iSekcam Yelrizon.S, SH yang membuka secara resmi kegiatan ini mengatakan, pemerintah kecamatan sangat mendukung adanya kegiatan tata cara penyelenggaraan jenazah disetiap DDS yang ada. “Anak-anak kita ini merupakan cikal bakal penyelenggara ditengah masyarakat nantinya setelah mereka dewasa, terutama untuk keluarga sendiri. Karena bagaimanapun akan lebih baik keluarga sendiri yang menyelenggarakan jenazah anggota keluarganya. Oleh sebab itu, perlu kita lakukan pembinaan secara terus menerus. Sehingga mereka dapat menjalankan syariat agama secara baik dan benar ditengah masyarakat. Kepada dewan juri nantinya kita berharap, selain melakukan penilaian juga diiringi dengan pembinaan. Sehingga anak-anak kita ini mengetahui kekurangan dan kelebihannya masing-masing, “jelasYelrizon.



Dan Ramil 13 Kapt.Inf.Karyanto yang juga hadir pada kesempatan ini mengingatkan, agar ilmu yang telah diperoleh dapat diamalkan dan diteruskan kepada orang lain dengan cara berbagi. Sehingga Ilmu tersebut terus berkembang dan bermanfaat. “Mari kita jadikan penjelasan dewan juri sebagai acuan dalam mengikuti kegiatan ini, agar dapatmenjadi yang terbaik, “tambahnya.

Kegiatan yang berlangsung dibawah penjurian Khairunnas dan Salman ini serta disaksikan camat ABTB Ardiwan Aziz, S.STP.MM bersama lurah-lurah se kecamatan ABTB, menempatkan DDS Mushalla Darul Wustha kelurahan Kubu Tanjung sebagai juara pertama, disusul DDS Masjid Al –Barkah kelurahan Belakang Balok dan DDS Mushalla Nurul Bilad kelurahan Pakan Labuah sebagai juara II dan III. Sementara untuk Juara harapan 1, 2 dan 3 masing-masing diraih DDS Mushalla Hasanatuddin kelurahan Pakan Labuah, DDS Mushalla Al-Ikhlas kelurahan Birugo dan DDS Mushalla Nurul Bilad kelurahan Pakan Labuah.



Menurut dewan juri, penilaian dilakukan mulai saat mengapani sampai menshalatkan dengan bobot penilaian 35 % untuk bacaan dan 65 % tata cara penyelenggaraan. “Kekompakan penyelenggara sangat diperlukan, karena jika tidak kompak dikhawatirkan akan mengganggu keselamatan jenazah, “kata Khairunnas.

Kepada pemenang I,II dan III panitia menyediakan hadiah berupa uang tunai masing-masingRp 2 juta, Rp 1,6 juta dan Rp 1,2 juta ditambah bingkisan. Untuk harapan 1,2 dan 3 masing-masing menerima uang tunai sebesarRp 800 ribu, Rp 600 ribu dan Rp 400 ribu. Hadiah diserahkan langsung oleh camat ABTB diwakili Sekcam Yelrizon.S, SH.