B U K I T T I N G G I
detail news

24 Oct,2019 12:10

Walikota Bengkulu Tinjau Pembangunan Rumah Dinas Walikota Bukittinggi

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias didampingi Sekretaris Daerah, Asisten Setda dan sejumlah kepala SKPD Pemko Bukittinggi menerima kunjungan silahturrahmi Walikota Bengkulu Helmi Hasan beserta rombongan dalam jamuan makan malam di rumah dinas walikota Belakang Balok Bukittinggi, Rabu malam (23/10).

Kedatangan walikota Bengkulu dan rombongan ke Bukittinggi adalah dalam rangka MoU tentang Pengembangan dan Peningkatan Pendayagunaan Potensi Daerah dengan Pemko Bukittinggi yang meliputi Peningkatan koordinasi dan komunikasi, sinergi program memakmurkan rumah ibadah, peningkatan kerjasama dibidang sosial, budaya dan pariwisata, penyediaan data dan informasi program unggulan daerah dan peningkatan kerjasama dibidang pangan dan pertanian, yang akan dilakukan penandatanganannya pada Kamis (24/10) di Balaikota Bukittinggi.

Dalam pertemuan tersebut Walikota Helmi Hasan dan rombongan menyempatkan untuk melihat dan meninjau langsung pembangunan rumah dinas Walikota yang saat ini sedang dalam pengerjaan pembangunannya.

“saat ini kita berencana juga akan melakukan pembangunan rumah dinas yang sudah cukup lama umurnya dan akan dibangun yang lebih representatif, dan kebetulan Pemko Bukittinggi saat ini juga sedang melaksanakan pembangunan rumah dinas, barangkali ada yang bisa kita adopsi dari pembangunan tersebut”, ujarnya.

Sementara itu Walikota Bukittinggi mengatakan pembangunan ini direncanakan selesainya pada akhir tahun ini dan pada Hari Jadi Kota Bukittinggi yang ke 235 tahun 2019 ini akan dilangsungkan Tabligh Akbar di rumah dinas yang baru dibangun ini.

“rumah dinas merupakan cerminan bagi masyarakat kota Bukittinggi, jadi tidak hanya untuk kepentingan dinas, namun juga untuk pertemuan dengan seluruh pihak, baik masyarakat, dinas, instansi serta tamu dari luar daerah”, ujarnya

Ramlan juga mengatakan, rumah dinas walikota ini juga dilengkapi dengan ruang kerja dan ruang rapat karena sewajarnya rumah dinas harus dilengkapi dengan fasilitas penunjang bagi pimpinan daerah, kalau hanya untuk kepentingan pribadi hanya terdiri dari tiga kamar yang terletak dilantai dua, yang dimaksimalkan tersebut adalah pembangunan pendopo yang akan dimanfaatkan untuk sejumlah kegiatan, terangnya. (Ylm)