B U K I T T I N G G I
detail news

03 Mar,2018 12:03

Pemko dan PPI Bukittinggi Gelar Paskibraka Competition 2018

Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga yang bekerjasama dengan Purna Paskibraka Indonesia (PPI) kota Bukittinggi menggelar Paskibraka Copetition Tahun 2018 selama dua hari yakni Sabtu dan Minggu bertempat di Halaman kantor Balaikota  Bukittinggi yang dibuka secara resmi oleh Wakil Walikota Bukittinggi Irwandi yang ditandai dengan pemukulan gong, Sabtu (3/3).

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Erwin Umar dalam laporannya menyampaikan bahwa kompetisi ini merupakan agenda rutin tahunan PPI, kegiatan ini telah dimulai sejak tahun 2011, dan pada tahun ini didukung penuh oleh Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pariwisata Pemuda  dan Olahraga Kota Bukittinggi.

“Kegiatan ini telah dimulai sejak tahun 2011 yang lalu oleh PPI Kota Bukittinggi dan pada tahun 2018 ini kita dukung penuh baik dari segi penyelenggaraan sendiri maupun dari segi pendanaannya. Paskibraka Competition ini bertujuan untuk memotivasi pemuda dalam meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara serta menumbuhkan jiwa patriotisme dikalangan generasi muda”, ujarnya.

Wakil Walikota Bukittinggi Irwandi mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Disparpora dan PPI ini dan mengucapkan selamat datang kepada peserta dan rombongan yang mewakili sekolahnya yang berasal dari berbagai daerah di Sumatera Barat.

“kegiatan ini dapat memupuk rasa nasionalisme dan patriotisme serta meningkatkan rasa tanggungjawab terhadap pembangunan bangsa dan negara dikalangan generasi muda. Selamat berlomba dan berkompetisilah dengan sehat dan gembira serta nikmatilah Bukittinggi yang sejuk”, ungkapnya.

Selanjutnya Irwandi berharap, kepada generasi muda yang ikut kompetisi ini agar tidak hanya berkompetisi tetapi bagaimana sesama peserta melakukan silahturrahim meningkatkan hubungan persahabatan, kekompakan dan semangat  sesama paskibraka – paskibraka yang ada di Sumatera Barat, harapnya.

Kompetisi yang memperebutkan tropy bergilir Walikota Bukittinggi, serta tropy lepas dan uang tunai ini digelar dalam 3 jenis lomba yakni Lomba Penaikan Bendera, Lomba Paduan Suara dan Lomba Ketangkasan Baris Berbaris yang dinilai oleh 13 orang juri yang berasal dari PPI Provinsi Sumatera Barat, PPI Kota Bukittinggi dan Kodim 0304 / Agam.

30 tim peserta yang ikut berkompetsi merupakan utusan Kabupaten / Kota dari Kabupaten Pasaman Barat, Kabupaten 50 Kota, Kabupaten Tanah Datar, Kabupaten Agam,  Kota Padang, Kota Solok dan dari Kota Bukittinggi sendiri.

Sebelum dimulainya kompetisi, diawali dengan penampilan atraksi menarik dari Dishub Cilik SD 07 Belakang Balok Bukittinggi yang memperagakan ketrampilan Baris Berbaris dan mendapatkan aplusan yang meriah dari undangan dan peserta yang hadir. (Ylm)