B U K I T T I N G G I
detail news

03 Dec,2017 12:12

Tingkatkan Akses Pasar Produk, 100 UMKM Ikuti Pelatihan Pemasaran Online

Bukittinggi,Humas -  Dalam rangka meningkatkan akses pasar produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kota Bukittinggi bekerjasama dengan PT.Telkom Wilayah Sumatera Barat melakukan Sosialisasi dan Fasilitasi Pemasaran online produk UMKM yang dilaksanakan di Hall Balaikota Bukittinggi, Kamis (30/12).

Peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 100 orang berasal dari UMKM binaan Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kota Bukittinggi dan diutamakan mereka yang terkena musibah kebakaran pada tanggal 30 Oktober 2017 yang lalu, dengan nara sumber Burhanuddin, SE yang merupakan Account Manager Community Telkom Wilayah Sumbar.

Kepala Bidang Koperasi dan UKM Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan, Yetti Murni mengatakan bahwa kebakaran yang menimpa pedagang pasar atas beberapa waktu lalu banyak membawa dampak,  baik kepada UMKM sendiri maupun kepada koperasi.

“Kegiatan ini adalah suatu upaya bagi kita untuk menghidupkan kembali UMKM, karena dampak daripada kebakaran beberapa waktu yang lalu mengakibatkan banyak UMKM yang sementara ini tidak bisa berjualan secara offline, jadi kita arahkan mereka membuka tokonya secara online dengan melakukan kerjasama melalui situs Blanja.com yang merupakan anak perusahaan dari PT.Telkom”, ujar Yetti.

Kemudian Yetti juga mengatakan bahwa, ini adalah bentuk komitmen pemerintah dalam memajukan UKM, kepada mereka diberikan pelatihan mengenai peningkatan pemasaran produk dan kita berharap kedepannya para UKM tersebut dapat terus berkembang dan sehingga produknya dapat semakin meningkat, tambahnya.

Pada kegiatan ini peserta diarahkan tidak hanya sebagai member tetapi diharapkan langsung dapat membuka tokonya secara online dan terdaftar di blanja.com.

“Kepada peserta tidak hanya sosialisasi, tetapi praktek langsung dengan membawa laptop dan sudah ada yang berhasil terdaftar dan hanya tinggal memasukkan barang – barangnya saja lagi ke dalam toko”, jelas Yetti.

Semua peserta terlihat serius dan antusias  mendengarkan setiap lankah – langkah yang dipaparkan oleh nara sumber. Salah seorang peserta Eliza mengatakan merasa senang dengan dapatnya ilmu pengetahuan ini dan dapat melakukan penjualan produknya secara online.

“Kami sebagai peserta mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kota Bukittinggi yang telah memfasilitasi kami untuk bisa berjualan secara online melalui Blanja.com, karena disamping dapat menambah pengetahuan hal ini adalah tuntutan zaman, dengan pelatihan ini kami dapat mempromosikan produk kami tidak hanya secara lokal, tetapi juga nasional dan bahkan internasonal ”, ucapnya (Ylm).